KOMPAS.TV - Pasca-Debat Perdana Capres, Selasa (12/12) kemarin, Ketua KPU RI, Hasyim Asy'ari menyebut akan mengumpulkan tim pemenangan masing-masing paslon untuk mengevaluasi jalannya debat.
KPU RI akan mengevaluasi keseluruhan debat, mulai dari konsep, format debat, batas waktu, termasuk sikap cawapres saat mendampingi dalam memberikan dukungan.
Ketika ditanya terkait meja kursi ataupun podium yang digunakan calon saat debat, KPU menyebut, itu tak menjadi hal penting, lebih baik fokus pada tema dan kemampuan paslon untuk menyampaikan gagasan.
KPU telah menetapkan jadwal Debat Pilpres 2024. Debat digelar sebanyak lima kali. Terdiri dari tiga kali debat capres dan dua kali untuk cawapres.
Debat perdana cawapres akan digelar pada 22 Desember mendatang. Tema yang akan dibahas meliputi ekonomi kerakyatan, ekonomi digital, keuangan, investasi pajak, perdagangan, pengelolaan APBN dan APBD, infrastruktur, serta perkotaan.
Baca Juga KPU Sebut Total Durasi Debat Pilpres Selama 150 Menit Dalam 6 Segmen di https://www.kompas.tv/video/468332/kpu-sebut-total-durasi-debat-pilpres-selama-150-menit-dalam-6-segmen
#kpu #debatcapres #debatcawapres
Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/video/469382/kpu-evaluasi-debat-perdana-pilpres-2024-dengan-3-timses-capres-cawapres-ada-yang-kurang-sesuai