Ditegur KPU Usai Kompori Pendukung, Gibran Minta Maaf

2023-12-15 85

SOLO, KOMPAS.TV - Setelah cuti dua hari untuk menghadiri debat capres-cawapres di Jakarta, Walikota Solo yang juga Cawapres nomer urut 2, Gibran Rakabuming Raka, Kamis (14/12/2023), mulai masuk kantor. Calon wakil presiden nomor urut 2 tersebut terlihat tak banyak bicara.

Namun, sebelum masuk ke ruang kerjanya Gibran sempat menjawab pertanyaan awak media. Terkait rencana KPU RI yang akan melayangkan teguran atas sikap dirinya saat debat pilpres lalu, Gibran meminta maaf dan menerima semua masukan.

"Semua teguran dan evaluasi yang diberikan, saya minta maaf sebelumnya," ujar Gibran.

KPU RI menegur Cawapres nomor urut 2 Gibran Rakabuming Raka usai mengarahkan pendukungnya untuk bersorak dalam debat capres perdana. Gibran menunjukkan gestur yang membuat pendukungnya semakin gaduh saat Capres nomor urut 2 Prabowo Subianto menanggapi pertanyaan Capres nomor urut 1 Anies Baswedan. Selain itu, KPU juga akan menjadikan tindakan Gibran ini sebagai bahan evaluasi untuk debat mendatang.

#kpu #gibran # #debatcapres

Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/regional/469323/ditegur-kpu-usai-kompori-pendukung-gibran-minta-maaf