SURABAYA, KOMPAS.TV - Universitas Surabaya loloskan wakil putra dan putri di final Liga Basket Mahasiswa (LIMA) yang digelar di GOR Kertajaya pada Sabtu (9/12) sore.
Di sektor putri, UBAYA berjumpa Esa Unggul dalam perebutan trofi juara.
Memimpin 15-9 di kuarter pembuka, UBAYA menutup jeda paruh waktu dengan marjin tajam 31-16.
Selepas rehat, Esa Unggul bangkit; namun UBAYA mampu mempertahankan keunggulan.
Erlita Cristiana yang di laga ini mengemas 12 angka tampil apik untuk membantu UBAYA menyegel gelar juara dengan skor akhir 60-41.
Baca Juga Rekor Nasional Baru Tercetak di Student Athlete Competition 2023 East Java Qualifier! di https://www.kompas.tv/video/467915/rekor-nasional-baru-tercetak-di-student-athlete-competition-2023-east-java-qualifier
#ubaya #esaunggul #ligabasketmahasiswa
Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/video/467917/liga-basket-mahasiswa-2023-di-gor-kertajaya-surabaya-ubaya-juarai-5-kategori-putri