Penderita DBD di RS Pantiwilasa Semarang Turun Drastis

2023-11-28 33

SEMARANG, KOMPAS.TV - Kasus demam berdarah masih menjadi ancaman dan menjadi perhatian Pemerintah Kota Semarang. Namun dapat disyukuri, saat ini dibeberapa rumah sakit angka kasus DBD mulai turun, salah satunya di Rumah Sakit Pantiwilasa Dokter Cipto Kota Semarang.

Untuk saat ini Rumah Sakit Pantiwilasa Dokter Cipto hanya merawat dua pasien dan kondisinya sudah membaik. Menurut Direktur Rumah Sakit Pantiwilasa Dokter Cipto Kota Semarang, Daniel Budi Wibowo, sebelumnya bulan April sempat banyak pasien DBD dan Oktober mulai turun 21 kasus. Lebih menggembirakan angka DBD semakin turun drastis hanya merawat dua pasien DBD yang kondisinya sudah membaik.

"Puji Tuhan bahwa kasus-kasus DBD pada bulan ini sudah mulai menurun, puncaknya sudah terjadi pada bulan April 2023 kemudian setiap bulan menurun. Pada bulan Februari ini hanya ada lima kasus, sebelumnya pada bulan Oktober ada 21 kasus yang dirawat. DBD ini selalu terjadi pada pergantian musim," ujar Daniel.

Rumah Sakit Pantiwilasa juga mendukung penuh Pemerintah Kota Semarang dalam upaya pencegahan DBD dengan menggunakan model nyamuk wolbachia. Meski masih menua pro dan kontra namun diharapkan wolbachia aman dan dapat menekan angka DBD.

#demamberdarah #nyamukwolbachia #semarang

Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/regional/464626/penderita-dbd-di-rs-pantiwilasa-semarang-turun-drastis