Diawal Musim Penghujan, Gunung Anak Krakatau Kembali Erupsi

2023-11-27 16

LAMPUNG, KOMPAS.TV - Gunung anak krakatau di Perairan Selat Sunda Lampung Selatan Lampung kembali erupsi pada Minggu siang.

Baca Juga Cabai Tembus Harga Rp100.000 Perkilogram di https://www.kompas.tv/regional/464298/cabai-tembus-harga-rp100-000-perkilogram

Letusan abu vulkanik setinggi 450 meter teramati berwarna putih hingga kelabu dengan intensitas sedang dan tebal ke arah timur laut.

Erupsi ini juga terekam pada seismogram dengan amplitudo maksimum 50 milimeter berdurasi 32 detik.

Menurut petugas pengamatan gunung anak krakatau, Suwarno, erupsi ini terjadi akibat curah hujan tinggi setelah kemarau panjang.

Sampai saat ini, gunung anak krakatau masih berstatus siang atau level 3. Masyarakat diimbau untuk tidak mendekati gunung dengan radius 5 kilometer.

#anak #krakatau #erupsi

Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/regional/464304/diawal-musim-penghujan-gunung-anak-krakatau-kembali-erupsi