Seru, Bazar Buku Tawarkan Petualangan Jelajahi Jutaan Buku

2023-11-20 2

SEMARANG, KOMPAS. TV - Melihat minat baca warga Jawa Tengah yang masih rendah jika dibandingkan dengan daerah lain, Big Bad Wolf hadir kembali di Kota Semarang, mulai tanggal 11 hingga 26 November 2023. Dengan hadirnya bazar buku internasional ini diharapkan, dapat menarik minat warga Kota Semarang dan warga dari kota lain yang tinggal di sekitar Kota Semarang untuk datang dan berbelanja buku. Di tahun ini,ditargetkan setidaknya ada 150.000 pengunjung yang datang ke bazar.

"Kita sengaja hadir untuk semakin hari semakin bisa meningkatkan literasi di area Jawa Tengah," ujar Uli, Direktur BBW Indonesia.

Hadirnya bazar buku internasional ini, untuk mengajak para masyarakat untuk menjadikan budaya membaca sebagai gaya hidup yang keren. Dengan menghadirkan 1 juta koleksi buku baik dari penerbit lokal maupun internasional dengan harga yang miring.

"Biasanya setelah beberapa hari ada restock buku, jadi kita sambil liat juga. Yang kemarin tidak ada, pas diliat lagi ada jadi menarik," tutur Tri, pengunjung.

Bazar buku internasional ini dilaksanakan selama 16 hari, dan di buka mulai pukul 10.00 WIB hingga jam 22.00 WIB tanpa ada biaya masuk.

#bazarbuku #bbw #semarang

Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/regional/462391/seru-bazar-buku-tawarkan-petualangan-jelajahi-jutaan-buku

Free Traffic Exchange