Belasan Rumah dan Kios Warga di Jayapura Ludes Terbakar, Diduga Akibat Korsleting!

2023-11-01 8

PAPUA, KOMPAS.TV - Belasan rumah warga dan kios di perumahan padat penduduk, di Kelurahan Numbay, Distrik Jayapura Selatan, Kota Jayapura Papua, ludes terbakar, pagi tadi (01/11).

Api pertama kali muncul dari salah satu bangunan berlantai dua.

Baca Juga Kebakaran SMP 8 Makassar Hanguskan Ruang Belajar, Ruang Guru, Hingga Laboratorium di https://www.kompas.tv/video/456846/kebakaran-smp-8-makassar-hanguskan-ruang-belajar-ruang-guru-hingga-laboratorium

Namun keterbatasan alat pemadam di lokasi membuat api semakin membesar, merembet ke bangunan lainnya.

Kebakaran diduga karena korsleting listrik di salah satu rumah.

Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/video/457181/belasan-rumah-dan-kios-warga-di-jayapura-ludes-terbakar-diduga-akibat-korsleting