Indonesia Sharia Economic Festival 2023 Catatkan Transaksi Senilai Rp 28,9 Triliun

2023-11-01 58

JAKARTA, KOMPAS.TV - Wakil Presiden Republik Indonesia, Ma'ruf Amin turut hadir dan meresmikan Masterplan Industri Halal Indonesia, serta Aplikasi Satu Wakaf Indonesia pada seremoni pembukaan Indonesia Sharia Economic Festival ke-10 tahun 2023 yang berlangsung di Jakarta.

Dalam kesempatan tersebut, Wakil Presiden RI juga memberikan tiga arahan untuk memperkuat pengembangan ekonomi dan keuangan syariah di Indonesia, khususnya bagi pegiat eksyar.

Diselenggarakan selama 5 hari, ISEF 2023 ditutup dengan mencatat transaksi sebesar Rp 28,9 triliun.

Sejalan dengan kenaikan transaksi, jumlah pengunjung juga mengalami kenaikan hingga lebih dari 2 kali lipat dari tahun sebelumnya, mencapai lebih dari 72.930 pengunjung, terdiri dari pengunjung yang hadir fisik sebanyak 28.356 orang dan peserta online sebanyak 44.574 orang.

Capaian penyelenggaraan ISEF 2023 oleh Bank Indonesia yang bersinergi dengan Komite Nasional Ekonomi dan Keuangan Syariah selama satu dekade ini telah menghantarkan ISEF 2023 memperoleh rekor muri sebagai festival ekonomi keuangan syariah terbesar di Indonesia.

Baca Juga Smexpo 2023, Pertamina Gandeng UMKM Kelompok Inklusi di https://www.kompas.tv/video/457004/smexpo-2023-pertamina-gandeng-umkm-kelompok-inklusi

Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/video/457005/indonesia-sharia-economic-festival-2023-catatkan-transaksi-senilai-rp-28-9-triliun