3 Bacapres Bagikan Cerita di Balik Makan Bareng Jokowi

2023-10-31 134

VIVA – Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) menggelar agenda makan siang bersama tiga bakal calon presiden (bacapres), Anies Baswedan, Ganjar Pranowo, dan Prabowo Subianto di Istana Kepresidenan, Jakarta Pusat, Senin 30 Oktober 2023. Dalam pertemuan itu, mereka kompak mengenakan kemeja batik yang disampaikan oleh Prabowo sebagai momen tidak disengaja. 



Selain itu, ketiganya juga mengungkap pembicaraan dalam pertemuan mereka. Seperti pesan yang disampaikan rakyat melalui Anies, agar presiden bisa menjaga netralitas. Kemudian, Ganjar menimpali bahwa isu netralitas ini penting. "Demokrasi kalau tidak ada netralitas menjadi sangat parsial, pasti berat sebelah," ujar Ganjar. (RP-R-DA)