11 Orang di Subang Tewas Akibat Pesta Miras Oplosan, Polisi Kejar Pemiik Toko

2023-10-30 11

SUBANG, KOMPAS.TV - 11 orang tewas akibat pesta miras oplosan di Subang, Jawa Barat.

Sementara empat orang masih dirawat di Instalasi Gawat Darurat.

Dari data pihak RSUD Subang, 11 orang tewas dalam pesta miras oplosan dengan rincian 9 tewas di rumah sakit, satu tewas di perjalanan dan satu memaksa pulang ke rumah hingga akhirnya meninggal dunia.

Saat ini korban yang masih dirawat di IGD RSUD Subang sebanyak empat orang.

Tiga orang masih kritis dan satu orang sudah melewati masa kritis.

Dalam olah TKP, polisi dari Polres Subang memastikan asal miras berasal dari toko milik N yang saat ini masih kabur karena takut diamuk warga.

Polisi menyita sejumlah barang bukti botol minuman keras oplosan ilegal dan jerigen besar.

Pemilik toko saat ini masih dalam pengejaran polisi.

Baca Juga Asyik Tenggak Miras Dua Pria Disambar Petir, Begini Nasibnya di https://www.kompas.tv/regional/455883/asyik-tenggak-miras-dua-pria-disambar-petir-begini-nasibnya

#pestamiras #mirasoplosan #korbanmirasoplosan

Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/video/456657/11-orang-di-subang-tewas-akibat-pesta-miras-oplosan-polisi-kejar-pemiik-toko