Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto usung nama Wali Kota Solo, Gibran Rakabuming Raka sebagai bakal calon wakil presiden (bacapres) Prabowo Subianto. Hal tersebut diungkap Airlangga dalam rapat pimpinan nasional (Rapimnas) Partai Golkar. Rapimnas digelar di Kantor DPP Partai Golkar, Slipi, Jakarta Barat, Sabtu (21/10).