MALANG, KOMPAS.TV - Masyarakat Muslim Malang Raya Jumat (20/10/2023) menggelar aksi solidaritas belas Palestina. Dalam aksi ini mereka mengutuk serangan yang dilakukan oleh Israel di Gaza Palestina.
Bendera merah putih dan bendera Palestina berkibar dalam aksi solidaritas yang digelar di halaman Balai Kota Malang Jumat siang. Massa aksi dari berbagai elemen masyarakat yang tergabung dalam Masyarakat Muslim Malang Raya ini menggelar aksi sebagai bentuk dukungan kepada rakyat Palestina.
Mereka mengecam tindakan tentara Israel yang melakukan serangan kepada palestina bahkan dalam serangan tersebut israel juga membombardir rumah sakit yang ada di Palestina. Menurut massa aksi, apa yang terjadi di palestina saat ini bukan hanya menjadi urusan rakyat palestina tapi juga menjadi urusan umat muslim di dunia.
"Apabila kita telantarkan saudara saudara kita dengan kita biarkan maka barang tentu perasaan yang muncul berarti kita mengabaikan terhadap saudara kita," Teriak orator.
Selain berorasi, mereka juga menggalang dana untuk warga Palestina.
Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/regional/453865/warga-malang-aksi-solidaritas-bela-palestina