JAKARTA, KOMPASTV - Menhan Prabowo Subianto menginjak usia ke 72 tahun pada Selasa (17/10/2023).
Prabowo pun membuka rumahnya di Kertanegara pada sejumlah tamu undangan.
Tampak hadir para ketum partai yang tergabung dalam Koalisi Indonesia Maju.
Baca Juga Ucapan dan Doa Anies Baswedan untuk Prabowo Subianto yang Berulang Tahun di https://www.kompas.tv/video/452837/ucapan-dan-doa-anies-baswedan-untuk-prabowo-subianto-yang-berulang-tahun
Mereka di antaranya Yusril Ihza Mahendra, Agus Harimurti Yudhoyono.
Tampak hadir juga Titiek Soeharto yang juga meramaikan acara dan bernyanyi bersama tamu undangan lainnya.
Titiek diketahui tiba di kediaman Prabowo pada Selasa siang sekitar pukul 14.16 WIB.
Video Editor: Agung
#titieksoeharto #prabowo #kertanegara
Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/video/453014/kemunculan-titiek-soeharto-di-hari-ulang-tahun-prabowo-di-kertanegara