JAKARTA, KOMPAS.TV Bendahara Umum Partai Nasdem menilai pernyataan Wakil ketua Komisi Pemberantasan Korupsi Alexander Marwata tendensius ke Nasdem.
Hal ini disampaikan saat konferensi pers di Nasdem Tower pada Sabtu (14/10/2023)
Sebelumnya, Alexander Marwatan menyebut ada aliran dana dari eks Menteri Pertanian Syahrul Yasin Limpo ke Partai Nasdem.
"kenapa mesti kok seolah-olah penyampaian pak Alex ini tendensius ke partai kami? Kenapa benci benar, kok seolah-olah kami ini busuk banget," ujar Sahroni.
Sahroni mengatakan bahwa Nasdem tidak pernah menyuruh kadernya untuk korupsi.
Video Editor: Agung Ramdani
Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/video/452180/sahroni-nasdem-sebut-pernyataan-kpk-soal-aliran-dana-syl-ke-partai-tendensius