Seminggu Bebas Pencuri Kotak Amal Kembali Ditangkap

2023-10-14 44

BANDA ACEH, KOMPAS.TV - SF diduga dua kali mencuri uang di kotak amal Masjid Jamik, Lueng Bata, Kota Banda Aceh. Aksinya terekam kamera CCTV sehingga pengurus masjid membuat laporan ke Polisi.

Pengurus masjid sebelumnya curiga dengan gerak-gerik SF saat berada di masjid. Pengurus masjid kemudian menginterogasinya dengan memperlihatkan rekaman CCTV saat pencurian sebelumnya terjadi.

Sempat melarikan diri, kemudian SF ditangkap oleh pihak Kepolisian di kawasan Keudah, Banda Aceh. Kepada petugas ia mengaku dalam dua kali aksinya telah mengambil uang kotak amal mesjid mencapai 3 juta rupiah.

SF merupakan residivis yang sudah dua kali masuk penjara yaitu karena membobos Sekolah Dasar serta terlibat kasus narkotika. Kini ia kembali harus mempertanggung jawabkan perbuatannya kembali.

Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/regional/451925/seminggu-bebas-pencuri-kotak-amal-kembali-ditangkap