Mobil Sedan Tabrak Separator Transjakarta di Jakarta Selatan!

2023-10-14 394

JAKARTA, KOMPAS.TV - Sebuah sedan menabrak beton pembatas Jalur Bus Transjakarta, di Jalan Arteri Pondok Indah, Jakarta selatan, pada Sabtu (14/10/2023) dini hari.

Saksi mata mengatakan, sedan yang melaju dari arah Pondok Indah menuju Permata Hijau, sebelumnya dikejar pengendara motor, karena diduga melarikan diri usai menabrak pengendara motor lain.

Namun pengendara sedan tak mampu mengendalikan laju kendaraan hingga menabrak beton pembatas Bus Transjakarta.

Kasus kecelakaan ini, kini ditangani Petugas Satlantas Polres Jakarta Selatan.

Baca Juga Sempat Kabur, Sopir Bus Ugal-ugalan Tabrak Ibu Hamil di Medan Ditangkap Polisi di https://www.kompas.tv/video/452033/sempat-kabur-sopir-bus-ugal-ugalan-tabrak-ibu-hamil-di-medan-ditangkap-polisi

Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/video/452035/mobil-sedan-tabrak-separator-transjakarta-di-jakarta-selatan