Forum komunikasi pimpinan daerah dari tiga provinsi di Sulawesi deklarasi Pemilu Damai 2024

2023-09-29 40

MAKASSAR, KOMPAS.TV - Forum komunikasi pimpinan daerah dari tiga provinsi di Sulawesi menggelar deklarasi damai di markas kodam 14 hasanuddin Makassar, untuk kelancaran pemilu 2024.

Pangdam 14 hasanuddin, mayjen totok imam santoso, menyebut indeks kerawanan pemilu Sulawesi selatan secara umum masuk dalam kategori rawan rendah dengan skor 10 koma 2. Meksi rawan rendah, namun ada empat kabupaten kota di Sulawesi Selatan yang masuk dalam kategori kerawanan tinggi. Ke empat daerah itu adalah kota Makassar, Parepare, kabupaten Jeneponto, dan Bulukumba.

Pada pemilu serentak 2024, sebanyak 24.372 personel disiapkan untuk membantu pengamanan pemilu di tiga provinsi yang masuk wilayah teritorial kodam 14 hasanuddin.

#pemilu2024
#deklarasipemilu
#forumkomunikasi

Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/regional/447651/forum-komunikasi-pimpinan-daerah-dari-tiga-provinsi-di-sulawesi-deklarasi-pemilu-damai-2024