Asian Games Hangzhou 2022: Cabor Menembak Sumbang Medali Emas!

2023-09-27 143

TIONGKOK, KOMPAS.TV - Indonesia menambah koleksi medali emasnya di hari ke tiga Asian Games 2022.

Medali dipersembahkan kembali oleh Muhammad Sejahtera Dwi Putra di nomor 10 meter running target mixed run.

Muhammad Sejahtera Dwi Putra sukses mencetak 378 poin dari 11 peluru.

Sementara, Tim Menembak Indonesia lainnya di nomor 10 meter running target mixed run team yang diperkuat Muhammad Sejahtera Dwi Putra, Muhammad Badri Akbar dan Irfani Julio, sukses persembahkan perunggu usai mencatat total 1.098 poin dari 22 peluru.

Baca Juga Atlet Wushu Harris Horatius Sumbang Medali Emas Ketiga Indonesia di Asian Games 2022! di https://www.kompas.tv/video/446978/atlet-wushu-harris-horatius-sumbang-medali-emas-ketiga-indonesia-di-asian-games-2022

Sementara di cabang tenis, petenis tunggal putra andalan Indonesia, M Riqfi Fitriadi takluk pada wakil tuan rumah, Zhang Zhizhen.

Wakil merah putih terhenti di babak 16 besar usai sulit menghalau petenis unggulan pertama asal Tiongkok.

Bertindak sebagai unggulan 15, Rifqi takluk dua set langsung dengan skor 3-6, 3-6 .

Di sektor tunggal putri wakil Indonesia Janice Tjen, juga gagal melaju ke babak perempat final.

Janice takluk pada wakil tuan rumah Lin Zhu yang mempunyai ranking 33 WTA, sekaligus unggulan kedua pada pertandingan ini.

Janice menutup pertandingan dengan skor akhir 3-6, dan nol-6.

Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/video/447015/asian-games-hangzhou-2022-cabor-menembak-sumbang-medali-emas