Kaesang Pangarep Resmi Jadi Ketua Umum PSI

2023-09-25 317

JAKARTA, KOMPAS.TV - Anak Bungsu Presiden Joko Widodo, Kaesang Pangarep resmi menjadi Ketua Umum Partai Solidaritas Indonesia.

Kaesang ditetapkan sebagai ketua umum PSI dalam acara kopdarnas yang digelar di Djakarta Theater pada Senin (25/9/2023)

"Ketua baru kita, bro Kaesang Pangarep. Kita sambut dengan tepuk tangan dong," ujar Pembawa acara Cheryl Tanzyl

Seluruh anggota PSI yang hadir meneriakkan 'Bro Kaesang' saat naik ke panggung.

#kaesang #psi #ketum

Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/video/446591/kaesang-pangarep-resmi-jadi-ketua-umum-psi