JAKARTA, KOMPAS.TV - Polisi memeriksa 16 saksi untuk mengusut penyebab kebakaran Museum Nasional di Jakarta Pusat.
Hal tersebut disampaikan Kapolres Metro Jakarta Pusat, Kombes Komarudin di Museum Nasional, Senin (18/9/2023) siang.
Polisi juga menggandeng para ahli untuk menyelidiki kebakaran Museum Nasional.
Pasca kebakaran, 5 dari 6 ruangan di Gedung A Museum Nasional telah dibersihkan.
Artefak yang tersisa dalam puing-puing kebakaran sudah dievakuasi.
Baca Juga Ditemani Kepala BRIN dan Nadiem Makarim, Megawati Tinjau Lokasi Kebakaran di Museum Nasional! di https://www.kompas.tv/video/444912/ditemani-kepala-brin-dan-nadiem-makarim-megawati-tinjau-lokasi-kebakaran-di-museum-nasional
Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/video/444950/usut-penyebab-kebakaran-musem-nasional-polisi-periksa-16-saksi-dan-gandeng-sejumlah-ahli