JAKARTA, KOMPAS.TV - Politisi NasDem, Ahmad Sahroni menjelaskan, usulannya agar Capres dan Cawapres, diperiksa oleh KPK sebelum mendaftar.
Ahmad Sahroni menegaskan, ide ini muncul beberapa waktu lalu, sebagai syarat jaminan bebas perkara.
Sebagai Wakil Komisi Hukum DPR, Sahroni menyebut usulan ini menjadi pertimbangan untuk memperkuat kehadiran KPK dalam kontestasi pemilihan pemimpin negara. pemeriksaan oleh KPK juga untuk memastikan bahwa setiap calon bersih dari kasus korupsi.
Ahmad Sahroni menuturkan, pemeriksaan bukan berlandaskan adanya kasus atau tidak, melainkan untuk meminimalisasi bahwa nantinya, akan ada isu-isu yang dipergunakan, untuk menjatuhkan salah satu calon dalam kontestasi yang sedang berlangsung.
Baca Juga Wakil Ketua Komisi III DPR, Ahmad Sahroni Minta Anggaran Renovasi Toilet DPD Dicoret! di https://www.kompas.tv/video/414887/wakil-ketua-komisi-iii-dpr-ahmad-sahroni-minta-anggaran-renovasi-toilet-dpd-dicoret
#nasdem #ahmadsahroni #kpk
Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/video/442925/ini-alasan-politisi-nasdem-ahmad-sahroni-usulkan-capres-cawapres-diperiksa-kpk