Kasad Jenderal TNI Dudung Abdurachman Cek Kesiapan Ribuan Pasukan yang Tangani Karhutla

2023-09-08 92

PALEMBANG, KOMPAS.TV- Kepala Staf Angkatan Darat Jenderal TNI Dudung Abdurachman periksa posko penanggulangan kebakaran hutan dan lahan di Sumatra Selatan. Kasad memastikan peralatan dan personel di Pangkalan Udara Sri Mulyono, Palembang, Sumatra Selatan.

Lebih dari 9.000 petugas disiagakan untuk menangani karhutla di Sumatra Selatan. Saat ini penanganan difokuskan di wilayah Ogan Komering Ilir yang menyebabkan kabut asap di Palembang, Sumatra Selatan.

Adapun personel gabungan satgas karhutla di Sumsel sejumlah 9.553 orang dan 5 unit helikopter waterbombing.

Baca Juga Bukit Teletubbies Masih Terbakar, Petugas Gerak Cepat! di https://www.kompas.tv/regional/441767/bukit-teletubbies-masih-terbakar-petugas-gerak-cepat

Editor Video: Dawud Majid

Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/regional/441771/kasad-jenderal-tni-dudung-abdurachman-cek-kesiapan-ribuan-pasukan-yang-tangani-karhutla

Free Traffic Exchange