Diduga Korsleting Listrik, Tiga Rumah Semipermanen di Surabaya Hangus Terbakar

2023-09-03 17

SURABAYA, KOMPAS.TV - Kebakaran menghanguskan 3 rumah di Jalan Kenjeran Surabaya, pada Sabtu (02/09/2023) malam.

Warga sekitar sempat panik, karena kebakaran terjadi di kawasan padat penduduk.

Petugas pemadam kebakaran mengerahkan 17 unit mobil pemadam, dan langsung mencegah api agar tidak menjalar ke rumah lainnya.

Kebakaran ini diduga akibat korsleting listrik.

Baca Juga Gara-Gara Warga Merokok saat Beli Bensin, 3 Toko di Tangerang Kebakaran! di https://www.kompas.tv/video/440115/gara-gara-warga-merokok-saat-beli-bensin-3-toko-di-tangerang-kebakaran

Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/video/440129/diduga-korsleting-listrik-tiga-rumah-semipermanen-di-surabaya-hangus-terbakar