Keren! Rawat Budaya Lewat Pameran Keris Nusantara di Semarang

2023-08-30 3

SEMARANG, KOMPASTV - Ratusan keris dari seluruh kerajaan nusantara dipamerkan di Gedung Monod Diephuis, Semarang, Jawa Tengah.

Pameran juga sebagai edukasi bagi para pelancong yang datang ke kota lama.

Acara ini diikuti oleh 25 kolektor benda pusaka dari beragam wilayah di Indonesia.

Baca Juga Saat Prabowo Hadiahi Keris Saat Bertemu Habib Luthfi di Pekalongan di https://www.kompas.tv/regional/408914/saat-prabowo-hadiahi-keris-saat-bertemu-habib-luthfi-di-pekalongan

"Dari era kerajaan Pajang kerajaan Mataram, Kesultanan Banten, Cirebon, Mataram Sultan agung, Pamekasan Madura adam," kata kurator Aji.

Usia keris yang dipamerkan juga ada yang 300 hingga 600 tahun.

Adapun benda pusaka yang dipamerkan tak hanya keris, ada pula tombak, cundrik, dan berbagai macam benda pusaka jenis tosan aji.

Jika ditotalkan ada 150 keris yang dipamerkan, sedangkan 30 di antaranya dipajang dalam vitrin.

Video Editor: Lisa
#tosanaji #kerisnusantara #semarang



Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/video/439179/keren-rawat-budaya-lewat-pameran-keris-nusantara-di-semarang

Free Traffic Exchange