Panglima TNI Yudo Tinjau Lokasi Karhutla di Mempawah

2023-08-23 69

MEMPAWAH, KOMPAS.TV - Panglima TNI Laksamana Yudo Margono meninjau langsung lokasi titik api kebakaran hutan dan lahan (Karhutla) di desa Antibar, Kecamatan Mempawah Timur, Kabupaten Mempawah, Kalimantan Barat.

Dalam peninjauan ini, Yudo Margono akan memberikan bantuan alat perlengkapan untuk penanganan kebakaran lahan di Kalbar.

Puluhan personil TNI/Polri dikerahkan beserta BPBD Pemadam Kebakaran dan jajaran terkait termasuk Pemerintah Provinsi Kalimantan Barat.

Yudo Margono juga mengatakan daerah yang jauh menjadi kendala dalam pemadaman untuk menjangkau air sehingga diperlukan selang yang panjang dan pembuatan embung-embung penampungan air dibantu dengan heli waterbombing.

Panglima TNI juga sampaikan perlunya sinergi dan kolaborasi semua pihak gencarkan sosialisasi kepada masyarakat untuk tidak membakar lahan dan memikirkan dampaknya.

Video Editor: Bara Bima

#panglimatni #karhutlakalbar #yudomargono

Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/video/437371/panglima-tni-yudo-tinjau-lokasi-karhutla-di-mempawah