Viral Video Siswa SMK Disiram Air Keras Saat Motoran di Jaktim: Wajah Melepuh, Mata Tak Bisa Dibuka
Seorang siswa harus menerima nasib sial setelah ia menjadi korban penyiraman air keras di Pulogadung, Jakarta Timur. Rekaman video CCTV peristiwa tersebut pun kini viral di media sosial.
Berdasarkan unggahan Instagram @/fakta.indo pada Kamis (10/8/2023), terlihat sang korban yang bernama Abidzar tengah membonceng temannya dalam perjalanan pulang sekolah.
Tiba-tiba dari arah berlawanan terlihat seorang pelajar lain yang menyiramkan air keras ke wajah siswa berusia 16 tahun itu. Padahal, tampak dalam rekaman video CCTV keadaan sekitar TKP terlihat ramai orang berlalu-lalang.
Link terkait:
https://www.suara.com/news/2023/08/11/155842/viral-video-siswa-smk-disiram-air-keras-saat-motoran-di-jaktim-wajah-melepuh-mata-tak-bisa-dibuka
VO/Video Editor: Aul/Rahadyan Adi
===================================
Homepage: https://www.suara.com
Facebook Fan Page: https://www.facebook.com/suaradotcom
Instagram:https://www.instagram.com/suaradotcom/
Twitter: https://twitter.com/suaradotcom