Momen Anies Baswedan Naik Sisingaan Sapa Relawan di Bandung

2023-08-05 69

BANDUNG, KOMPASTV Bakal calon presiden Koalisi Perubahan untuk Persatuan Anies Baswedan naik sisingaan saat sapa relawan di Bandung.

Anies disambut meriah oleh relawan yang sudah berkumpul di Lapangan Tegalega, Bandung, Jawa Barat, Sabtu (5/8/2023).

Anies kenakan kaus oranye yang dibalut rompi putih bertuliskanan 'Indonesia'.

Baca Juga Golkar Nyatakan Tak Dukung Anies, Begini Tanggapan PKS dan Demokrat di https://www.kompas.tv/video/431853/golkar-nyatakan-tak-dukung-anies-begini-tanggapan-pks-dan-demokrat

"Pesta demokrasi itu memang seharusnya menyenangkan, mempersatukan, dan menyehatkan! Seru bisa hadir di tengah-tengah lautan putih-oranye di Lapangan Tegalega pagi tadi,"kata Anies dalam keterangan di Instagramnya.

Anies pun mengungkapkan ada angin perubahan dari kota Bandung.

"Dari Bandung angin perubahan itu berhembus kencang. Dari Bandung kita kirimkan pesan bahwa di Jawa Barat barisan sedang bergerak untuk mendorong perubahan untuk keadilan bagi Indonesia,"lanjut tulis Anies.

Video Editor: Firmansyah

Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/video/432152/momen-anies-baswedan-naik-sisingaan-sapa-relawan-di-bandung

Free Traffic Exchange