Pemprov Papua Tanam 78.000 Pohon Bambu di Cagar Alam Cycloop

2023-08-05 27

JAYAPURA, KOMPAS.TV - Pemerintah Provinsi Papua mencanangkan penanaman 78.000 bibit pohon bambu di kawasan penyangga cagar alam Cycloop. Penanaman pohon ini untuk memulihkan cagar alam Cycloop yang sudah mulai rusak akibat perambahan hutan.

Kepala Dinas Kehutanan dan lingkungan hidup Provinsi Papua, Jan Jap Ormuseray mengatakan, penanaman dimulai dari pasir enam Kota Jayapura hingga kampung maribu Kabupaten Jayapura dengan panjang mencapai 78 kilometer.

Saat ini kondisi cagar alam Cycloop sudah sangat memprihatinkan karena perambahan hutan sehingga perlu kerjasama pemerintah dan masyarakat, karena cagar alam Cycloop merupakan penyuplai utama air bersih bagi masyarakat di kota dan Kabupaten Jayapura.

Sementara itu, tokoh masyarakat adat Tabi, Daniel Toto mengatakan, upaya penyelamatan cagar alam Cycloop harus menjadi gerakan bersama seluruh stakholder karena cagar alam Cycloop dalam kondisi memprihatinkan.

Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/regional/432131/pemprov-papua-tanam-78-000-pohon-bambu-di-cagar-alam-cycloop