Panglima TNI Bantah Bantuan Warga Papua Tengah Dihambat KKB

2023-08-04 3

JAKARTA, KOMPAS.TV - Panglima TNI Laksamana Yudo Margono menegaskan bahwa tidak ada gangguan dari kelompok kriminal bersenjata (KKB) yang menghambat distribusi bantuan untuk warga terdampak kekeringan di Papua Tengah.

Yudo justru bertanya balik dari mana asal kabar tersebut karena menurutnya hanya TNI dan Polri yang mengetahui situasi keamanan di tempat itu.

"Yang nyebut siapa dulu? Aku kan enggak pernah nyebut lho, yang tahu di sana itu hanya TNI Polri, kalau orang lain nyebut itu ya terserah kamu," kata Yudo di Markas Besar TNI, Jakarta, Jumat (4/8/2023).

Video editor: Firmansyah

Baca Juga Baku Tembak Warnai Penggerebekan Markas KKB di Hutan Belakang Kantor Bupati Yahukimo di https://www.kompas.tv/video/431269/baku-tembak-warnai-penggerebekan-markas-kkb-di-hutan-belakang-kantor-bupati-yahukimo



Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/video/431840/panglima-tni-bantah-bantuan-warga-papua-tengah-dihambat-kkb