Usai Jambret Siswi SMA, Pelaku Di Amuk Warga

2023-07-17 529

KENDARI, KOMPAS.TV - Usai menjambret ponsel seorang pelajar, pelaku mengalami kecelakaan dan terjatuh hingga babak belur di amuk massa sebelumnya akhirnya diserahkan ke polisi.

Pelaku jambret ini hanya bisa menangis dan memohon ampun saat jadi bulan bulanan warga di jalan Sorumba, kelurahan Anawai, kecamatan Wua - Wua, kota Kendari.

Pelaku sebelumnya nekat merampas ponsel milik seorang pelajar sma bernama arianti, saat perjalanan pulang ke rumahnya menggunakan sepeda motor.

Usai merampas ponsel korban, pelaku langsung tancap gas. Sialnya, motor yang digunakan pelaku jatuh dan berakhir di amuk massa sebelum diserahkan ke polisi.

Pelaku diketahui telah berulang kali menjalankan aksinya dan masuk dalam daftar pencarian orang dengan kasus pencurian sepeda motor. Atas perbuatannya, pelaku dijerat undang undang tentang pencurian, dengan ancaman 7 tahun penjara.


#jambretsial
#SiswiSMA
#korbanjambret

Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/regional/426469/usai-jambret-siswi-sma-pelaku-di-amuk-warga

Free Traffic Exchange