Terkendala Pengiriman, Jemaah Embarkasi Medan Baru Terima 5 Liter Jatah Air Zamzam!

2023-07-14 8

MEDAN, KOMPAS.TV -Jemaah haji asal Labuhan Batu kloter 9 embarkasi Medan, tiba di tanah air usai menunaikan ibadah haji.

Mereka melanjutkan perjalanan ke Kabupaten Labuhan Batu, dengan menggunakan kereta api luar biasa.

Setelah tiba di asrama haji, jemaah haji asal Labuhan Batu yang merupakan bagian dari kloter 9 embarkasi Medan, kembali melanjutkan perjalanan menuju kampung halaman mereka, dengan menggunakan kereta api luar biasa.

Layanan ini merupakan kerja sama PT Kereta Api Divre Satu Sumatra Utara, dengan pemerintah Kabupaten Labuhan Batu.

Selain dapat mempersingkat waktu tempuh, kereta luar biasa juga memberikan kenyamanan lebih bagi para jemaah.

Diperkirakan waktu yang dibutuhkan dari Stasiun Medan menuju Stasiun Rantau Prapat adalah kurang dari lima jam.

Sementara itu, rombongan jemaah yang telah tiba di embarkasi Medan, hanya mendapatkan lima liter air zamzam.

Padahal sebelumnya, Menteri Agama, Yaqut Cholil Qoumas menjanjikan setiap peserta haji akan menerima 10 liter air zamzam.

Kepala Kantor Wilayah Kementerian Agama Sumatra Utara, menyebut hal ini disebabkan adanya kendala pengiriman air zamzam dari Arab Saudi.

Untuk memenuhi kekurangan air zamzam, pihaknya akan terus berkoordinasi dengan petugas haji di Mekkah.

Kekurangan air zamzam nantinya akan dikirimkan langsung ke daerah asal jemaah haji dan dibagikan melalui Kementerian Agama dan KUA setempat.

Baca Juga PPIH Perluas Pencarian 2 Jemaah Haji yang Hilang ke Jeddah dan Thaif! di https://www.kompas.tv/video/425613/ppih-perluas-pencarian-2-jemaah-haji-yang-hilang-ke-jeddah-dan-thaif



Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/video/425626/terkendala-pengiriman-jemaah-embarkasi-medan-baru-terima-5-liter-jatah-air-zamzam