Jemaah Haji Pamer Emas 180 Gram Diperiksa Bea Cukai Makassar Selama 4 Jam!

2023-07-10 51

MAKASSAR, KOMPAS.TV - Jemaah haji yang pamer emas seberat 180 gram, Suarnati Daeng Kanang hari ini melakukan klarifikasi di Kantor Bea Cukai Makassar.

Pemeriksaan dilakukan selama 4 jam.

Suarnati Kanang diperiksa mulai pukul 8.00 hingga 12.00 WITA.

Didampingi kuasa hukumnya, Suarnati Kanang mengklarifikasi terkait viralnya pemakaian emas usai pulang dari tanah suci.

Tak mau bicara banyak, usai diperiksa Suarnati pun langsung meninggalkan gedung Bea Cukai Makassar.

Dalam klarifikasi hari ini, pihak Bea Cukai Makassar masih memeriksa keaslian emas yang dipakai Suarnati Kanang.

Tak hanya itu, pemeriksaan ini juga untuk menemukan nilai total emas yang dibeli dari Mekkah, Arab Saudi.

Pasalnya jika mencapai 500 dollar Amerika Serikat lebih atau sekitar Rp7 jutaan, maka Suarnati Kanang akan dikenakan pajak.

Baca Juga Buntut Pamer Emas, Jemaah Haji Suanarti akan Dipanggil Bea Cukai Makassar! di https://www.kompas.tv/video/423990/buntut-pamer-emas-jemaah-haji-suanarti-akan-dipanggil-bea-cukai-makassar



Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/video/424366/jemaah-haji-pamer-emas-180-gram-diperiksa-bea-cukai-makassar-selama-4-jam