Tim 8 Koalisi Perubahan: Nama Bakal Cawapres Sudah Ada di Kantong Anies Baswedan

2023-07-10 2,640

JAKARTA, KOMPAS.TV - Tim 8 koalisi perubahan memastikan NasDem, Demokrat, dan PKS solid akan mendaftarkan Anies Baswedan ke KPU pada Oktober mendatang.

Konsolidasi puluhan koordinator simpul relawan bacapres Anies Baswedan dari seluruh Indonesia bersama anggota tim 8 Koalisi Perubahan di Brebes, Jawa Tengah.

Terkait siapa bakal cawapres yang mendampingi Anies, tim 8 mengeklaim nama bakal cawapres sudah dikantongi Anies Baswedan dan tinggal menunggu momentum yang baik.

Baca Juga Prabowo Temui Cak Imin: PKB Tentukan Siapa Bakal Cawapres di https://www.kompas.tv/video/424065/prabowo-temui-cak-imin-pkb-tentukan-siapa-bakal-cawapres



Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/video/424068/tim-8-koalisi-perubahan-nama-bakal-cawapres-sudah-ada-di-kantong-anies-baswedan