JAKARTA, KOMPAS.TV - Kebakaran terjadi di Kelurahan Duri Utara, Tambora, Jakarta Barat, rumah warga pun terdampak.
Warga RT 08 RW 05 terpaksa mengungsi di Stasiun Duri pasca kebakaran yang terjadi di lingkungannya.
Mereka memilih mengungsi di stasiun karena letaknya lebih dekat dari rumah.
"Inisiatif sendiri, dekat sama (rumah)," ujar Sukinah seorang warga terdampak kebarakan, pada Sabtu (8/7/2023).
Sukinah mengaku telah diberi izin oleh petugas setempat untuk mengungsi di stasiun.
"Iya diizinin," ujarnya.
Pengungsi yang didominasi anak-anak dan orang tua ini tidur di selasar stasiun.
Mereka tidur hanya menggunakan terpal bahkan beberapa di antaranya tanpa alas.
Baca Juga Kebakaran Melahap Permukiman Padat di Tambora, BPBD Bangun Tenda untuk Korban di https://www.kompas.tv/video/423857/kebakaran-melahap-permukiman-padat-di-tambora-bpbd-bangun-tenda-untuk-korban
Video Editor: Firmansyah
Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/video/423869/nasib-korban-kebakaran-tambora-mengungsi-di-stasiun-dan-tidur-tanpa-alas