Jempol Jokowi Untuk Sri Mulyani Saat Singgung Bonus Atlet ASEAN Para Games 2023

2023-07-03 27

JAKARTA, KOMPASTV Presiden Joko Widodo memberikan 2 jempolnya untuk Menteri Keuangan Sri Mulyani saat menyinggung anggaran atlet ASEAN Para Games 2023.

"Anggarannya siap bu menteri?"kata Presiden ke Sri Mulyani.

Sri Mulyani merespons Jokowi dengan tawa dan acungkan 2 jempol.

Baca Juga Jelang Laga Indonesia Vs Argentina, Erick Thohir: Kalau Draw dapat Bonus, Apalagi Menang! di https://www.kompas.tv/video/417361/jelang-laga-indonesia-vs-argentina-erick-thohir-kalau-draw-dapat-bonus-apalagi-menang

"Kalau sudah kasih 2 jempol artinya sudah siap,"kata Presiden.

"Yang disiapkan tidak kecil Rp320,5 miliar. Peraih emas Rp525 juta, perak Rp315 juta, perunggu Rp157,5 juta,"kata Presiden.

Atas prestasi atlet ini, negara memberikan 158 medali emas 148 perak, 95 perunggu yang dicapai para atlet ASEAN Para Games 2023.

Video Editor: Lisa


Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/video/421946/jempol-jokowi-untuk-sri-mulyani-saat-singgung-bonus-atlet-asean-para-games-2023