Pimpinan Komisi VIII DPR Temukan Masalah saat Tinjau Maktab Jemaah Haji Indonesia di Mina, Apa Saja?

2023-06-30 112

MEKKAH, KOMPAS.TV - Wakil Ketua Komisi VIII DPR RI yang berasal dari Fraksi PDI Perjuangan Diah Pitaloka berkunjung ke tenda-tenda atau maktab jemaah haji Indonesia, Jumat (30/6/2023).

Diah didampingi bersama anggota komisi IX Abidin Fikri dan Paramita Indra Kusuma.

Dalam pertemuan ini, Diah mendapatkan beberapa informasi mengenai berbagai persoalan menyangkut pelaksanaan ibadah haji 2023.

Terutama terkait dengan tambahan kuota 8.000 jemaah sehingga sempat mengalami beberapa kendala.

"Kita mendapatkan beberapa informasi yang selama ini banyak ditanyakan oleh masyarakat. Akhirnya di dalam penjelasan Kementerian Agama bahwa ada poin besarnya ada tambahan kuota yang 8.000," ujar Diah Pitaloka.

"Sementara untuk tambahan 8.000 jemaah ini, kita tidak mendapatkan penambahan maktab," sambungnya.

Sementara itu, Dirjen Penyelenggara Haji dan Umrah Hilman Latief mengakui diskusi dengan Timwas Haji DPR RI 2023 ini akan dijadikan bahan evaluasi ke depan agar desainnya seperti apa untuk mabit di Muzdalifah.

Baca Juga Penyebab Ribuan Jemaah Haji Tertahan di Muzdalifah, Kurangnya Armada serta... di https://www.kompas.tv/video/421419/penyebab-ribuan-jemaah-haji-tertahan-di-muzdalifah-kurangnya-armada-serta

Video Editor: Febi Ramdani

Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/video/421437/pimpinan-komisi-viii-dpr-temukan-masalah-saat-tinjau-maktab-jemaah-haji-indonesia-di-mina-apa-saja