Tangkap Ikan Pakai Cantrang, 2 Kapal Asal Jateng Dibakar Nelayan Sungai Kakap!

2023-06-22 2

KALBAR, KOMPAS.TV - Dua kapal penangkap ikan, dibakar nelayan di Perairan Kecamatan Sungai Kakap, Kabupaten Kubu Raya. Pembakaran dilakukan karena dua kapal ini menangkap ikan menggunakan cantrang.

Dua kapal motor nelayan, asal Jawa Tengah dibakar di tengah laut.

Para nelayan cumi lokal di Kecamatan Sungai Kakap, Kabupaten Kubu Raya, tersulut emosi karena kedua kapal ukuran 88 dan 92 gross ton ini menangkap ikan menggunakan alat tangkap cantrang tidak sesuai aturan.

Menurut para nelayan, aksinya kedua kapal yang menyalahi aturan sudah berlangsung selama tiga tahun terakhir. Karena terlibat cekcok dan tak mau mengikuti aturan, akhirnya pembakaran dilakukan.

Nelayan mengaku, akibat aktivitas penangkapan menggunakan cantrang, tangkapan cumi-cimi nelayan menurun.

Terkait kasus ini, Kapolda Kalbar menyebut, polisi bersama instansi terkait masih melakukan penyelidikan.

Tidak ada laporkan adanya korban dalam kasus ini.

Pasca-kejadian, Kamis (22/6) siang puluhan nelayan mendatangi UPT Pelabuhan Perikanan Provinsi Kalbar hingga melanjutkan aksi menuju Polairut Polda Kalbar.

Massa meminta, pihak terkait membebaskan salah satu nelayan yang sempat ditahan akibat aksi pembakaran.

Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/video/419033/tangkap-ikan-pakai-cantrang-2-kapal-asal-jateng-dibakar-nelayan-sungai-kakap

Free Traffic Exchange