Kreatif! Remaja Raup Cuan dari Berbagai Olahan Durian

2023-06-15 43

LAMPUNG, KOMPAS.TV - Mei Diana, seorang remaja berusia 21 tahun warga Bandar Lampung mampu menghasilkan belasan juta rupiah dari olahan makanan berbahan buah durian yang ia produksi setiap hari.

Varian olahan makanan yang ia buat diantaranya kue mochi, pancake hingga es krim menggunakan buah durian yang didapat dari Kota Medan Sumatera Utara.

Mei Diana menceritakan ide bisnisnya dimulai saat ia tidak lagi melanjutkan pendidikan perguruan tinggi di Yogyakarta karena terimbas pandemi covid 19. Lantaran memiliki waktu luang di rumah, ia pun mulai mengkreasikan buah durian menjadi berbagai olahan makanan.

Baca Juga WSL Krui Pro 2023, 4 Atlet Indonesia Lolos ke Babak 32 Besar di https://www.kompas.tv/regional/416614/wsl-krui-pro-2023-4-atlet-indonesia-lolos-ke-babak-32-besar

Ternyata berkat kegigihan dari usaha yang ia rintis sejak 2 tahun terakhir ini mampu memberi keuntungan yang cukup hingga dapat mempekerjaan sejumlah remaja di lingkungan tempat tinggalnya.

"Di tahun pandemi sebenarnya saya lagi kuliah, karena pandemi jadi saya pulang dan tidak melanjutkan kuliah saya, lalu kepikiran untuk membuat olahan dari durian. Terus dari situ terciptalah mochi pancake semua yang berbahan dasar durian," ujar Mei Diana, Pegiat UMKM Olahan Durian.

Kini olahan makanan dari buah durian yang diproduksi Mei Diana sudah dipasarkan di mall dan toko oleh-oleh Lampung yang pengirimannya sudah sampai wilayah Jakarta hingga Bali.

Untuk harga ia membandrol mulai dari Rp20-30 ribu perkemasannya.

#mochi #remaja #durian

Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/regional/416627/kreatif-remaja-raup-cuan-dari-berbagai-olahan-durian

Free Traffic Exchange