Cegah Pungli, Ombudsman Akan Awasi Penempatan Pedagang Di Bangunan Baru Pasar Sentral

2023-06-09 28

KOTA GORONTALO, KOMPAS.TV - Usai meninjau bangunan baru Pasar Sentral Kota Gorontalo Kamis siang 08 Juni 2023, anggota Ombudsman Pusat Yeka Hendra Fatika meminta Kepada Dinas Perindustrian dan Perdagangan Kota Gorontalo memasukan semua pedagang lama ke bangunan baru.

Selain itu, Yeka juga meminta ke Dinas Perindustrian dan Perdagangan untuk memastikan tidak terjadi pungutan liar baik antar pedagang maupun antar oknum tertentu saat masuk ke bangunan baru pasar sentral.

Yeka menyarankan segala operasional bangunan baru di Pasar Sentral Kota Gorontalo dilakukan dengan managemen satu atap.

Namun demikian untuk mencegah pelanggaran administrasi, Ombudsman Pusat melalui Perwakilan di Gorontalo akan mengawasi pedagang yang menempati dan mengoperasikan Pasar Sentral Kota Gorontalo.

Baca Juga Polisi Tangkap 2 Residivis Curanmor, 11 Sepeda Motor Disita di https://www.kompas.tv/regional/414755/polisi-tangkap-2-residivis-curanmor-11-sepeda-motor-disita

Menanggapi Ombudsman Pusat, Kepala Dinas Perindustrian dan Perdagangan Kota Gorontalo Junaidi Kyai Demak menyebut, saat ini Pemerintah Kota masih menyusun regulasi tentang pengelolaan pasar.

Melalui regulasi tersebut semua pengelolaan di Pasar Sentral Kota Gorontalo akan terpusat.

Rencananya bangunan baru Pasar Sentral Kota Gorontalo akan difungsikan pada akhir Juli 2023 dan akan ditempati oleh 1019 pedagang.



#ombudsman

#pasar sentral

#pedagang

#kota gorontalo

#gorontalo

Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/regional/414771/cegah-pungli-ombudsman-akan-awasi-penempatan-pedagang-di-bangunan-baru-pasar-sentral