Peternak Sapi di Lumajang Jawa Timur Banjir Pesanan Hewan Kurban Jelang Idul Adha

2023-06-05 51

LUMAJANG, KOMPAS.TV - Meningkatnya kebutuhan hewan kurban menjelang Hari Raya Idul Adha, menjadi berkah bagi para peternak sapi di Lumajang, Jawa Timur.

Baca Juga 54 Perusahaan Katering Ditugaskan untuk Sediakan Konsumsi Bagi Jemaah Indonesia di Mekkah di https://www.kompas.tv/video/413261/54-perusahaan-katering-ditugaskan-untuk-sediakan-konsumsi-bagi-jemaah-indonesia-di-mekkah

Mereka banyak mengirimkan hewan ternak ke luar daerah.

Setelah dinyatakan sehat dan sudah divaksinasi, sapi-sapi milik Warga Desa Sukorejo, Kecamatan Kunir ini, langsung dibawa ke truk untuk dijual ke Wilayah Bogor dan sejumlah daerah lainya.

Para peternak mematok harga sapi mulai dari Rp 19 juta, hingga Rp 50 juta.

Tahun lalu para peternak mengaku merugi hingga ratusan juta rupiah, karena hewan ternak mereka terkena penyakit mulut dan kuku (PMK).

Baca Juga Puluhan Monyet Ekor Panjang Masuki Permukiman Warga di Cianjur Karena Kelaparan di https://www.kompas.tv/regional/413259/puluhan-monyet-ekor-panjang-masuki-permukiman-warga-di-cianjur-karena-kelaparan

Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/video/413262/peternak-sapi-di-lumajang-jawa-timur-banjir-pesanan-hewan-kurban-jelang-idul-adha