Musim Haji, Wisata Religi Manasik Haji Dipadati Pengunjung

2023-05-30 9

SEMARANG, KOMPAS.TV - Setiap musim haji tiba, tempat wisata religi manasik haji selalu ramai dipadati pengunjung. Calon haji melakukan simulasi ibadah haji sebelum benar-benar menunaikan rukun islam yang kelima.

Seperti di Firdaus Fatimah Zahra, tak sedikit warga yang melakukan manasik haji di sini. Tak hanya itu, Firdaus Fatimah Zahra juga sering digunakan sebagai wisata edukasi bagi masyarakat Kota Semarang dan sekitarnya, bahkan dari berbagai wilayah di Indonesia, dan sekolah-sekolah untuk pembelajaran tentang rukun Islam kelima. Kenaikan jumlah pengunjung terjadi sejak menjelang bulan Ramadan hingga saat ini.

Firdaus Fatimah Zahra merupakan miniatur Tanah Suci yang terbesar dan terlengkap di Indoneisa saat ini, dengan total lahan mencapai delapan hektar. Selain itu, juga ada museum mengenai sejarah turunnya wahyu kepada Rasulullah mengenai Islam di Arab Saudi.

"Naik sekitar 10-20 persen dari kunjungan hari biasanya, kurang lebih sekitar 2 ribu sampai 3 ribuan. Itu hanya weekend aja, kalo hari biasa paling 100 sampai 200 orang," kata Mochamad Rifky Azadi, CEO Firdaus Fatimah Zahra.

"Ke sini sudah tiga kali, untuk mengenalkan rukun Islam kelima," ungkap Siti Zamrona, pengunjung.

Tiket masuk untuk berkunjung ke wisata religi manasik haji ini Rp 40.000 bagi orang dewasa, dan gratis bagi anak berusia di bawah dua tahun.

#wisatareligi #haji #semarang



Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/regional/411483/musim-haji-wisata-religi-manasik-haji-dipadati-pengunjung

Free Traffic Exchange