Tajir Melintir, Sultan Nganjuk Ini Parkir Pesawat Miliaran di Halaman Rumah

2023-05-29 0

Sultan yang satu ini bikin kita geleng-geleng kepala. Bagaimana tidak, bukan mobil atau motor mewah yang di parkir di halaman rumah, tetapi sang sultan malah memarkirkan sebuah pesawat.

Bahkan, pesawat yang menyerupai pesawat kepresidenan RI berwarna merah putih itu memiliki panjang sekitar 30 meter.

Rumah yang berada di selatan Jalan Raya Nganjuk-Surabaya, Desa Pelem, Kecamatan Kertosono, Nganjuk, Jawa Timur itu ternyata milik keluarga besar H. Yusuf dan Hj Dau, juragan sawit.

Hingga saat ini, pesawat terbang milik Sultan Nganjuk masih terparkir di halaman rumahnya yang lokasinya tak jauh dari traffic light Simpang Empat Kertosono.