JAKARTA, KOMPAS.TV - Di kawasan Cipinang Melayu, Jakarta Timur, sebuah truk meluncur tanpa pengemudi di jalan yang menurun.
Truk ini akhirnya menabrak sebuah toko, hingga truk dan bangunan rusak parah.
Dalam rekaman CCTV, tampak truk yang penuh dengan muatan genteng terus meluncur di jalan menurun tanpa seseorang di belakang kemudi.
Laju truk ini berhenti di ujung jalan, setelah menabrak sebuah toko kelontong hingga hancur.
Sebelum truk menghantam toko, warga sekitar berteriak pada pemilik toko untuk keluar.
Berkat teriakan warga, pemilik toko dan anaknya pun keluar dan terhindar dari insiden ini.
Pengemudi truk mengaku sedang mencari alamat dan sempat turun dari truk.
Pengemudi juga mengaku telah menarik rem tangan.
Namun nahas, truk meluncur dengan sendirinya.
Petugas kepolisian kemudian memediasi antara korban dan pengemudi truk.
Pengemudi sepakat untuk mengganti rugi seluruh kerugian yang ditimbulkan.
Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/article/410576/truk-tanpa-sopir-melaju-di-jalanan-menurun-dan-hantam-toko