Insiden Kebakaran di Pondok Pesantren Muqodasah Ponorogo Diduga Akibat Korsleting Listrik!

2023-05-26 4

Ponorogo, KompasTV Jawa Timur - Diduga korsleting listrik di ruang musik, Pondok Pesantren Muqodasah Ponorogo Terbakar. Api meluluh-lantakkan ruangan serta alat musik, dan membuat seorang santri asal Palembang harus dilarikan ke Rumah Sakit karena luka bakar.

Kepanikan ini terjadi, saat sejumlah santri dan petugas berusaha memadamkan api, yang sempat membakar ruang musik di lantai dua, Pondok Pesantren Muqodasah Ponorogo. Pintu gerbang yang sempat terkunci terpaksa dibongkar, untuk jalur masuk para petugas. Para Jurnalis yang berusaha mengambil gambar diusir pengasuh pondok.

Dari hasil pemeriksaan sementara, api diduga berasal dari korsleting listrik pada alat musik, saat sejumlah santri berada di dalam ruangan. Percikan api pun membesar dan menghanguskan seluruh ruangan, termasuk membakar peralatan musik. Seorang santri asal Palembang menderita luka bakar dan harus dilarikan ke Rumah Sakit Yasfin Gontor.

Artikel ini bisa dilihat di : https://jatim.kompas.tv/article/410312/insiden-kebakaran-di-pondok-pesantren-muqodasah-ponorogo-diduga-akibat-korsleting-listrik