YOGYAKARTA, KOMPAS.TV - Ditemui usai menghadiri milad PKS ke-21 di Yogyakarta, kemarin, bakal calon presiden dari koalisi perubahan, Anies Rasyid Baswedan, buka suara terkait penetapan tersangka kepada Menkominfo yang juga politisi Partai NasDem, Johnny G Plate.
Mantan Gubernur DKI Jakarta ini menyebut penetapan tersangka Plate tidak berpengaruh pada koalisi perubahan justru semakin solid menghadapi pemilu 2024.
Menko Polhukam Mahfud MD, menegaskan penetapan tersangka dan penahanan terhadap Jhonny G Plate kasusnya sesuai hukum dan sudah diteliti berulang kali.
Mahfud menambahkan tidak ada muatan politis terkait kasus yang telah merugikan negara Rp 8 triliun ini.
Baca Juga Soal Johnny G Plate Jadi Tersangka Korupsi, Mahfud MD: Penetapan Tersangka Sudah Sesuai Hukum di https://www.kompas.tv/article/408361/soal-johnny-g-plate-jadi-tersangka-korupsi-mahfud-md-penetapan-tersangka-sudah-sesuai-hukum
Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/article/408362/usai-johnny-g-plate-jadi-tersangka-kasus-korupsi-anies-koalisi-perubahan-makin-solid