Tanggapan Erick Thohir Timnas Indonesia Menang atas Thailand: Kasih Lihat Siapa Kita!

2023-05-17 199

JAKARTA, KOMPAS.TV - Ketua Umum PSSI sekaligus Menteri BUMN Erick Thohir mengucapkan terima kasih kepada para pemain Tim Nasional (Timnas) U-22 Indonesia yang meraih medali emas usai kalahkan Thailand 5-2 di SEA Games 2023 Kamboja, Selasa (16/5/2023) malam.

"Saya mengucapkan terima kasih seluruh masyarakat yang telah berdoa dan para pemain tentunya, yang bagiamana mereka ditekan, ditekan, balik lagi. Itulah bangsa kita, kita harus majukkan mental bangsa kita," ujar Erick Thohir sebagaimana dikutip melalui Instagram resmi miliknya, Rabu (17/5/2023).

Selain itu, Menteri BUMN itu juga menanggapi terkait insiden kericuhan yang sempat terjadi jelang laga babak kedua berakhir.

"Kita itu sering diprovokasi dan ketika diprovokasi kita jatuh. Dia ingin kita kalah. Kita dipukul, diinjak, dicurangi, Lawan. Kasih lihat siapa kita, siapa Indonesia, kalau kita mau kita bisa," tandasnya.

Baca Juga Timnas Raih Emas, Ayah Rizky Ridho Naik Atap Rumah Kibarkan Bendera Merah Putih di https://www.kompas.tv/article/407538/timnas-raih-emas-ayah-rizky-ridho-naik-atap-rumah-kibarkan-bendera-merah-putih

Diketahui, kemenagan Indonesia lahir dari 2 gol Ramadhan Sananta di menit 21 dan akhir penghujung babak pertama.

Kemudian, gol dari Fajar Fathur Rahman, sementara 2 gol lainnya oleh Jauhari pada menit ke-107 dan Beckham pada menit ke-120.

Video Editor: Lintang

Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/article/407590/tanggapan-erick-thohir-timnas-indonesia-menang-atas-thailand-kasih-lihat-siapa-kita