Puskesmas Depok 1 di Kawasan Maguwoharjo, Kabupaten Sleman, Yogyakarta diberondong tembakan oleh orang tak dikenal. Total ada 5 lubang bekas tembakan dan ditemukan 7 butir gotri yang diduga berasal dari senjata airsoft gun.
Peristiwa diduga terjadi pada Kamis (11/5) malam saat itu ada orang yang mengendarai motor dan berhenti di depan Puskesmas. Hingga kini belum ada pernyataan resmi dari kepolisian terkait aksi teror ini.