SRAGEN, KOMPAS.TV - Usai lebaran harga cabai dan bawang putih di Kabupaten Sragen dan Kota Semarang kembali naik. Seperti yang ada di pasar tradisional Bunder, Kabupaten Sragen, Jawa Tengah. Harga cabai yang sebelumnya berkisar Rp 18 ribu hingga Rp 20 ribu per kilogram, kini naik menjadi Rp 25 ribu per kilogramnya.
Padahal harga cabai sempat turun, namun kini kembali naik diduga karena meningkatnya kebutuhan cabai seiring banyaknya hajatan atau resepsi pernikahan usai Hari Raya Idul Fitri.
"Biasanya Rp 18.000 - Rp 20.000, hari ini ada yang Rp 20.000 dan Rp 25.000, ada banyak orang hajatan jadi memperngaruhi harga juga," tutur Bu Sarjito, pedagang cabai.
Bukan hanya harga cabai, harga bawang putih juga naik dari Rp 28 ribu per kilogram menjadi Rp 34 ribu per kilogram.
#hargacabai #sragen #idulfitri
Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/article/406145/usai-lebaran-harga-cabai-rawit-makin-pedas