Naik Tajam Harga Emas 3,1 Juta Lebih Permayam

2023-05-11 333

BANDA ACEH, KOMPAS.TV - Harga emas di Banda Aceh diperjualbelikan di harga 3.150.000 hingga 3,2 juta rupiah per mayam. Harga tersebut naik tajam dari sebelumnya dikisaran 2,9 juta hingga 3 juta rupiah per mayam. Harga itu sudah termasuk ongkos buat, tergantung rumit atau tidaknya bentuk dan jenis emas yang di inginkan konsumen.

Muslim Hta, pemilik toko Emas Fajar Bahagia Menyebut, kenaikan harga emas yang tinggi saat ini dipicu oleh kondisi global. Selain ekonomi kondisi sosial politik dunia juga mempengaruhi harga emas saat ini.

Semnatar itu, saat ini daya beli masyarakat terhadap emas juga masih stabil. Banyak pembeli menggunakan emas untuk investasi dan mahar pernikahan. Sementara masyarakat yang menjual emasnya digunakan untuk kepentingan pendidikan anak sekolah.

Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/article/405751/naik-tajam-harga-emas-3-1-juta-lebih-permayam