Kadinkes Lampung Penuhi Panggilan KPK Setelah Gaya Hidupnya Viral

2023-05-08 146

Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Lampung, Reihana Wijayanto memenuhi panggilan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), Senin (8/5/2023) pagi. Reihana akan dimintai klarifikasi terkait Laporan Harta Kekayaan Penyelenggara Negara (LHKPN) setelah gaya hidup mewahnya viral di media sosial.